Polsek Kaliwates Giat Patroli dan Binluh SPBU Antisipasi Kelangkaan BBM dan Gangguan Kamtibmas di Lokasi SPBU Menjelang Pergantian Tahun Baru 2013 

KALIWATES - Hari Minggu (30/12) jam 13.00 Wib. Sebagai antisipasi kelangkaan BBM menjelang pergantian tahun baru 2013 dan antsipasi gangguan kamtibmas, Polsek Kaliwates melaksanakan patroli dan koordinasi dengan petugas SPBU di setiap lokasi di wilayah Kec.Kaliwates Kab.Jember. 

Dalam kegiatan patroli tersebut sekaligus menyampaikan pesan mengantisipasi 3 Cepu ( Curas, Curat, Curanmor ) dan kelangkaan BBM yang disebabkan karena keterlambatan dalam pengiriman/pengisian BBM di SPBU. Polsek Kaliwates melakukan kegiatan-kegiatan dalam upaya menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif baik melalui kegiatan Preemtif, Prefentif dan Represif. Kegiatan Preemtif dan Prefentif lebih dikedepankan sebagai upaya untuk pelayanan polisi dan peran serta masyarakat dalam mengamankan diri sendiri, lingkungan keluarga dan lingkungan masyarakat, selain itu juga tidak mengesampingkan kegiatan represif karena hal ini untuk memberikan perlindungan hukum kepada warga masyarakat yang menjadi korban kejahatan gangguan kamtibmas. 

Salah satu cara yang efektif sebagai upaya untuk membangkitkan peran serta masyarakat dalam bidang keamanan adalah dengan melakukan kegiatan tatap muka dan selalu koordinasi sebagai wujud pendekatan Polri dalam meningkatkan pelayanan yang Optimal kepada warga masyarakat dan pendekatan bisa dilakukan secara umum kepada semua lapisan masyarakat maupun Badan Usaha/Obyek Vital. 

Menjelang pergantian tahun baru 2013 sangat rawan kejahatan dan cenderung meningkat dan sebagai sasaran pengamanan Obyek Vital yang menjadi perhatian di wilayah hukum Pores Jember disamping Kantor Bank, Pegadaian, Pertokoan emas di sepanjang jalan jompo dan perempatan Mangli. 

 ”Menjelang pergantian tahun baru 2013 dikhawatirkan akan terjadi antrian panjang saat isi BBM di SPBU dimana banyaknya masyarakat yang keluar rumah dengan naik kendaraan bermotor, saat menyambut pergantian tahun baru 2013 dan tidak kalah pentingnya lokasi SPBU yang rawan dengan gangguan kamtibmas sehingga harus melibatkan pengamanan personil dari Patroli Polsek Kaliwates, mengingat tempat tersebut disamping rawan terjadinya Curas dan peredaran uang palsu juga sebagai antisipasi kelangkaan BBM menjelang pergantian tahun baru 2013 karena merupakan tempat dimana masyarakat membutuhkan BBM,” tegas Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik. *** Polsek Kaliwates/Humas/Yudiantoro
Himbauan Jelang Pergantian Tahun Baru 2013 

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik berharap, pada malam pergantian tahun baru 2013 nanti, masyarakat bisa ikut menjaga ketertiban dan keamanan, agar warga tidak melakukan kegiatan hura-hura dengan menggelar konvoi kendaraan di jalanan. “Karenanya, kami berharap orang tua bisa mengarahkan anak-anak nya agar jangan sampai trek-trekan dan hura-hura di jalan sehingga mengganggu warga lainnya yang merayakan malam pergantian tahun,” harap AKP Nurmala, Sik yang baru 2 bulan menjabat Kapolsek Kaliwates 













Polsek Kaliwates/Humas/Yudiantoro
Pengamanan Wedding Party “Rien Collection” di Gedung Sari Utama Mangli, Yang Dimeriahkan Rhoma dan Ridho Irama

KALIWATES - Hari Jum`at (28/12) jam 19.00 Wib, Polsek Kaliwates melaksanakan pengamanan acara Wedding Party Rien Collection Jember di Gedung Sari Utama Mangli Kaliwates Jember. Dalam giat wedding HUT pernikahan perak 25 tahun, keluarga Bapak Hasbi Hendi Siswanto, selaku pemilik usaha ‘Rien Collection’ yang sudah dikenal dermawan oleh warga Jember, mengundang artis ibukota Rhoma dan Ridho Irama bersama grup Sonetanya untuk menghibur para undangan.

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik yang memimpin dan turun langsung dilapangan nmenjelaskan,"Karena kegiatan mengundang artis ibukota yang sudah terkenal Rhoma dan Ridho Irama bersama grup Sonetanya, sejak sore hari jam 16.00 Wib, 10 petugas dari Polsek Kaliwates sudah disiapkan di lokasi untuk pengamanan baik saat cek sound alat musik sampai saat pelaksanaan selesai pukul 23.00 Wib berlangsung aman dan kondusif, sedangkan undangan yang datang dari Pejabat Forpimda Jember, tokoh ulama KH.Muzaki pengasuh PP Al Qodiri Gebang Jember dan sanak kerabat dari Rien Collection," jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Anjangsana Kapolsek Dengan Warga Masyarakat Perumahan GOR Kaliwates

KALIWATES - Hari ini Rabu (26/12) Pukul 19.00 wib s/d 21.30 wib melaksanakan Silaturahmi dengan warga masyarakat lingkungan RT perumahan GOR Kaliwates Jember. Hadir dalam giat silaturrahmi anjangsana tersebut, Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala,Sik didampingi Bhabinkamtibmas Kaliwates Aiptu Misnali bertemu langsung dengan warga perumahan GOR jalan Nusantara 7 Kelurahan Kaliwates Kecamatan Kaliwates Kab.Jember. Jumlah yang hadir sekitar 25 orang terdiri Wakil Ketua RT Tejo, Perangkat RT, Alim ulama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda / Karang Taruna setempat. 

Dilakukan juga dialog interaktif antara Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik dengan menjawab pertanyaan yang disampaikan warga tentang : 1) Untuk keamanan lingkungan agar dibangun Poskamling. 2) Bagaimana Upaya utk meningkatkan Siskamling 3) Polsek dapat mendatangkan mobil pembuatan Sim keliling b. Masyarakat bersedia mewujudkan kamtibmas yg kondusif 

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik, mengatakan,”Dalam anjangsana dengan warga RT perumahan GOR yang terdiri dari 27 KK yang bertempat di rumahnya wakil ketua RT pak Tejo jalan Nusantara 7 Kelurahan Kaliwates Kecamatan Kaliwates Kab.Jember, membahas tentang disampaikan pesan-pesan kamtibmas dan antisipasi gangguan keamanan seperti pencurian dalam rumah, perampokan, curanmor dan pecah kaca mobil,” katanya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Polsek Kaliwates Sisir Gereja Jelang Perayaan Natal 2012


KALIWATES – Kepolisian Sektor Kaliwates dibantu personel Dalmas Polres Jember dan Kasat Binmas Polres Jember AKP Niluh, menyisir gereja antisipasi gangguan Kamtibmas di Kecamatan Kaliwats, Senin, 24 Desember 2012.

Penyisiran dilakukan untuk memastikan tidak ada ancaman teror dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab menjelang perayaan Natal, Selasa, 25 Desember.

Kepala Kepolisian Sektor Kaliwats AKP Nurmala, Sik, mengatakan, ada 11 gereja di wilayah Kecamatan Kaliwates yang perlu diberikan pengamanan polisi sebagai antisipasi terjadi gangguan keamanan.

"Kami mengecek kondisi keamanan gereja," ujarnya, Senin, 24 Desember 2012. Aparat keamanan melakukan pemeriksaan menyeluruh di beberapa gereja.

Lokasi yang diperiksa seperti altar, toilet, kantor pengelola, taman, bahkan tiap sudut gereja juga tidak lepas dari pengawasan.

Gereja yang diperiksa antara lain Gereja Kristen Indonesia (GKI) jalan Sentot Prawirodirjo, Gereja Bethel Indonesia (Bethani) jalan Mojopahit, Gereja Bethel Tabernakel GBT jalan Diponegoro, Gereja Santo Yusuf jalan Kartini Kaliwates Jember..
 
Salah seorang pengurus GKI, bagian keamanan Harsono mengatakan, “Jemaah merasa tenang dalam merayakan natal saat kebaktian di dalam gereja, semuanya berjalan seperti biasa," katanya. Apalagi pihak keamanan sudah melakukan penyisiran di gereja untuk memastikan tidak ada ancaman teror.

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik mengatakan, “Untuk menjaga keamanan, pihak gereja sudah memasang alat pendeteksi benda metal metal dan kaca khusus untuk melihat bagian bawah mobil.dan dihimbau panitya pengurus gereja untuk mengawasi setiap orang yang keluar masuk gereja apabila ada yang mencurigakan segera melapor ke polisi yang bertugas, sedangkan untuk menciptakan rasa aman sebelum pelaksanaan kebaktian di dalam gereja polisi sudah melakukan penyisiran di berbagai gereja yang ada di wilayah kecamatan Kaliwates untuk menjamin tidak ada gangguan keamanan pada saat pelaksanaan kebaktian merayakan natal di dalam gereja,” katanya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro

Numpang lewat....... jangan sampai lupa silahkan dikunjungi

Alamat Website Polsek Kaliwates adalah Klik www.polsekkaliwatesjember.blogspot.com 
dan Facebook nama Akun Humas Polsek Kaliwates, 
email : polsek.kaliwates@yahoo.co.id

Humas Polsek Kaliwates/yudantoro
Kapolsek Kaliwates Beri Binluh Kepada Para Satpam Antisipasi Curanmor dan Pecah Kaca Mobil 

Seiring dengan banyaknya kejadian curanmor dan pecah kaca mobil di tempat parkir atau halaman kantor/toko/gudang/bangunan Obyek Vital lainnya. 

KALIWATES : Hari Kamis (20/12) pukul 14.00 Wib, Kapolsek Kaliwates memberikan Binluh kepada para Satpam/tukang parkir yang ada di Wilayah Kecmatan Kaliwates terutama di lokasi parkir dan halaman kantor/toko/gudang/obyek vital lainnya. Sasaran Binluh dengan mendatangi lokasi parkir dan halaman kantor/toko/gudang/obyek vital lainnya yang ada petugas keamanannya seperti Tukang parkir dan petugas Satpamnya. 

Selain itu Kapolsek Kaliwates menghimbau kepada para Satpam/tukang parkir agar waspada dan selalu memperhatikan lingkungan dengan cara: 1. Selalu berhati-hati dan jangan boleh pemilik kendaraan meninggalkan barang berharga dalam mobil dan parkirlah di tempat aman. 2. Selalu mengawasi orang yang mencurigakan di sekitar motor yang diparkir dan ingatkan kepada pemilik kendaraan agar aman sepeda montornya, gunakan kunci tambahan 

Disampaikan oleh Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik, ”Bahwa giat binluh kepada para petugas keamanan seperti tukang parkir dan petugas Satpam yang ada di tempat tugasnya dengan maksud untuk meningkatkan kewaspadaan dan selalu mencurigai kepada orang yang mencurigakan serta memberikan himbauan kepada pemilik kendaraan pada saat parkir selalu mengunci kontak dan mengamankan Helmnya serta tidak menaruh barang-barang yang berharga di dalam mobil karena dapat mengundang pelaku kejahatan dengan modus pecah kaca yang sekarang lagi marak kejadian di berbagai kota,” ujarnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Kapolsek Kaliwates, Kunjungi Kelurahan Jember Kidul Kecamatan Kaliwates Jember. 

KALIWATES – Hari Rabu (19/12) jam 10.00 Wib, Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik, berkunjung ke kantor Kelurahan Jember Kidul Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember. Dalam kunjungan yang berlangsung selama dua jam tersebut, Kapolsek berharap masyarakat dilingkungan rt/rw Kelurahan Jember Kidul mampu menjalin talisilahturahmi antara warga dan pengurus RT/RW setempat. ”Hal ini dilakukan dalam rangka mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan seperti penipuan, pencurian, dan maraknya peristiwa teror bom, apalagi menjelang perayaan Natal dan pergantian tahun baru 2013,” ungkap Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik di Sekretariat Kelurahan Jember Kidul, Kecamatan Kaliwates, Jember. 

Menurutnya, upaya ini dilakukan untuk memberi rasa kenyamanan bagi masyarakat, serta diharapkan saran dari para Ketua RT/RW untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak kejahatan. ”Biasanya tindak kejahatan itu bisa terjadi disaat kita lengah,” tambah Kapolsek Kaliwates. 

Dalam kesempatan itu, Kapolsek Kaliwates juga berharap masyarakat dapat bekerjasama dalam menjaga ketertiban dan keamanan dilingkungan sehingga tercipta situasi kamtibmas yang kondusif. 

Sementara itu, Kepala Kelurahan Jember Kidul Ibu Sutik, S.sos juga menyampaikan rasa terimakasih atas kunjungan Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik.ke Kantor Kelurahan Jeber Kidul, dengan harapan kedepan tugas-tugas pelayanan sosial Kepolisian dan situasi kamtibmas di wilayah Kelurahan Jember Kidul menjadi aman dan kondusif bisa terwujud dengan adanya saling kerja sama dan saling mendukung antara Polsek Kaliwates dan Kelurahan Jember Kidul dengan mengaktifkan kembali fungsi siskamling warga di tingkat RT/RW dan setiap masing-masing lingkungan, sehingga apabila ada kejadian gangguan kamtibmas bisa segera cepat dilaporkan ke Polsek Kaliwates. 

”Saya juga berharap bisa kerjasama dan bersinergi dengan pihak kepolisian, Untuk itu, saya berharap Polsek Kaliwates sering melaksanakan kontrol dan patroli di setiap poskamling juga terus digiatkan mobil patrolinya dalam mencegah gangguan kamtibmas terutama kejahatan pecah kaca mobil, curanmor dan pengamanan gereja pada saat perayaan Natal dan pergantian tahun baru 2013,” katanya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Jelang Perayaan Natal Kapolsek Kaliwates Terus Kunjungi Gereja Binluh Antisipasi Gangguan Kamtibmas 

KALIWATES : Menjelang perayaan Natal, Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik bersama Kanit Intelkan Aiptu Suliyono, SH dan Kanit Provos Aiptu Sugiyono mulai melakukan kunjungan serta binluh antisipasi gangguan kamtibmas menjelang perayaan Natal 2012 kepada pengurus gereja di wilayah Kecamatan Kaliwates Jember. Beberapa Gereja di Kecamatan Kaliwates sudah dikunjungi untuk bertemu dengan pengurus gereja atau pendeta dalam rangka persiapan pengamanan menjelang peryaan Natal 2012. Hal ini dilakukan untuk memberikan rasa aman pada jemaat dalam beribadah saat merayakan Natal di Gereja dan antisipasi gangguan Kamtibmas. 

Hari Rabu (19/12) jam 09.00 Wib gilran sekarang kunjungan Kapolsaek Kaliwates AKP Nurmala, Sik dilakukan ke berbagai gereja yang belum didatangi yaitu. Antara lain gereja Bethel Tabernakel GBT “Kristus Hidup”, jalan Diponegoro, Gereja Santo Yusuf di jalan Kartini Jember dan Gereja Mawar Sharon jalan Trunojoyo Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember. 

“Sebagai tindak lanjut kunjungan ke lokasi gereja di wilayah Kecamatan Kaliwates yang belum dikunjungi dalam rangka pengamanan setiap menjelang Natal, selanjutnya untuk pendataan gereja di wilayah Kecamatan Kaliwates dan memberikan kenyamanan saat beribadah bagi umat Kristiani selama perayaan Natal, nantinya setiap gereja akan mendapatkan pengamanan anggota Polsek Kaliwates yang sudah diperintahkan dengan penempatan sejumlah anggota polisi yang jumlahnya bervariasi, sesuai jumlah jemaat di masing-masing gereja. Untuk gereja-gereja yang jumlah jemaatnya cukup besar, pengamanan akan dipimpin oleh perwira pengendali,” ujar Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Kapolsek Kaliwates, Kunjungi 3 Kelurahan Kecamatan Kaliwates Jember.  

KALIWATES – Hari Selasa (18/12) jam 09.00 Wib, Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik, berkunjung ke 3(tiga) Kepala Kelurahan Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember, yakni Kelurahan Kepatihan, Kaliwates dan Sempusari. 

Dalam kunjungan yang berlangsung selama tiga jam tersebut, Kapolsek berharap masyarakat dilingkungan rt/rw di setiap Kelurahan mampu menjalin talisilahturahmi antara warga dan pengurus RT/RW setempat. ”Hal ini dilakukan dalam rangka mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan seperti penipuan, pencurian, dan maraknya peristiwa teror bom, apalagi menjelang perayaan Natal dan pergantian tahun baru 2013,” ungkap Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik di Sekretariat Kelurahan Kaliwates, Kecamatan Kaliwates, Jember. 

Menurutnya, upaya ini dilakukan untuk memberi rasa kenyamanan bagi masyarakat, serta diharapkan saran dari para Ketua RT/RW untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak kejahatan. ”Biasanya tindak kejahatan itu bisa terjadi disaat kita lengah,” tambah Kapolsek Kaliwates. Dalam kesempatan itu, Kapolsek Kaliwates juga berharap masyarakat dapat bekerjasama dalam menjaga ketertiban dan keamanan dilingkungan sehingga tercipta situasi kamtibmas yang kondusif. 

Sementara itu, Bapak Kepala Lurah Kaliwates Beny Soebroto, SE juga menyampaikan rasa terimakasih atas kunjungan Kapolsek Kaliwates tersebut. ”Saya juga berharap bisa kerjasama dan bersinergi dengan pihak kepolisian. Untuk itu, saya berharap Polsek Kaliwates terus digiatkan mobil patrolinya dalam mencegah gangguan kamtibmas terutama pada jam-jam rawan dan dari pihak Polsek bisa berpartisipasi dalam rangka pengadaan alat komunikasi berupa HT,” katanya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Rakor Jelang Perayaan Natal dan Tahun Baru 2013 di Kantor Koramil Kaliwates 

KALIWATES : Polsek Kaliwates siap mengamankan tempat ibadah yang merayakan Natal dan tahun baru 2013 dalam Operasi Lilin 2012. Hari Senin (17/12) jam 09.00 Wib rakor dilakukan di Kantor Koramil Kaliwates jalan Barawijaya Mangli Kecamatan Kaliwates Jember, Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik bersama Kanit Provos Aiptu Sugiyono mulai melakukan kunjungan serta rakor dengan Muspika Kaliwates sebagai antisipasi gangguan kamtibmas menjelang perayaan Natal dan tahun baru 2013. 

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik melaksanakan rakor dengan Danramil Kaliwates Kapten Madarus di kantor Koramil Kaliwates Kelurahan Mangli Kecamatan Kaliwates Jember. Dalam pembicaran rakor tersebut antara lain membahas tentang persiapan upacara gelar pasukan yang diadakan pada hari Jum`at (21/12) jam 07.00 wib di alun-alun kota Jember yang mana dari personil anggota Koramil Kaliwates diminta untuk mengikuti kegiatan tersebut dan bantuan tenaga pengamanan dari unsur TNI Koramil Kaliwates nanti pada saat pelaksanaan Operasi Lilin 2012, sehingga tercipta situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Kaliwates Jember. 

 "Sedikitnya sebanyak 11(sebelas) tempat peribadatan baik berupa gereja maupun rumah ibadah umat nasrani akan diamankan Polsek Kaliwates bersama instansi terkait (Muspika) saat perayaan Natal dan pergantian tahun baru 2013," kata Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik “Menjelang perayaan hari Natal dan Tahun baru, untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Kaliwates dan memberikan kenyamanan saat beribadah bagi umat Kristiani selama perayaan Natal dan warga masyarakat yang akan merayakan pergantian tahun baru 2013 dan persiapan pelaksanaan upacara gelar pasukan Operasi Lilin yang akan dilaksanakan pada hari Jum`at (21/12) jam 07.00 Wib di alun-alun kota Jember dan Upacara gelar pasukan itu, selain bertujuan untuk mengamankan pergantian tahun juga untuk mengamankan perayaan Natal 2012 bagi umat kristiani,” jelas Kapolsek Kaliwates. 

Danramil Kaliwates Kapten Madarus menjelaskan, “Dalam pelaksanaan Upacara Gelar Pasukan Operasi Lilin 2012 anggota Koramil siap mendukung dan nantinya anggota Koaramil yang sudah diperintahkan akan menbantu/backup Polsek Kaliwates dengan penempatan anggota yang siap digerakkan sewaktu-waktu apabila dibutuhkan kekuatan pasukan,” jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Sedang Asyik Judi kartu Domino (Gaple), Dibekuk Unit Reskrim Polsek Kaliwates

KALIWATES : Berdasarkan Laporan Polisi No.Pol.: LP /A /   /XII /2012 /JATIM /RES.JBR /SEK.KLWT. tanggal 13 Desember 2012. Pada hari Kamis (13/12) jam 22.30 WI B lokasi TKP di lantai atas pasar Tanjung Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember. Telah terjadi tindak pidan perjudian kartu Domino (gaple) dengan menggunakan uang sebagai taruhannya, sebagaimana dimaksud dalam pasal 303 Ayat (1) huruf 2e jo 303 bis KUHP. Dalam penggrebekan polisi ada 3 (tiga) orang yang tertangkap bernama : 1. Mustajab (50 th), pekerjaan dagang kopi, alamat dusun Sumuran Kecamatan Ajung Kab.Jember, dan 2. Suhardi (55 th), pekerjaan kuli, alamat jalan Cokroaminoto gang 5/66 Kecamatan Kaliwates Kab.Jember, 3. Busairi (60 th), pekerjaan dagang Tewel, alamat Desa Sumberbulus Kecamatan Ledokombo Kab.Jember. Tersangka tertangkap tangan oleh anggota Unit Reskrim Polsek Kaliwates pada saat sedang melakukan perjudian main kartu domino (gaple) dengan barang bukti :4(empat) set kartu Domino (Gaple), 2. Uang sejumlah Rp.48.000,- (empatpuluhdelapanribu rupiah). 

Menurut keterangan Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik menjelaskan, ”Pada hari Kamis malam (13/12) sekira pukul 22.30 Wib, anggota Unit Reskrim mendapat informasi dari masyarakat tentang adanya perjudian main kartu domino (gaple) di lantai atas pasar Tanjung Jember, selanjutnya petugas berangkat ke TKP dan ternyata benar melihat kerumunan orang sedang asyik main judi kartu Domino (gaple) dengan menggunakan taruhan uang selanjutnya dilakukan penggrebekan oleh petugas sehingga para penjudi semburat melarikan diri dan hanya 3 (tiga) tersangka yang bisa diamankan berikut barang bukti selanjutnya dibawa ke Polsek Kaliwates untuk proses lebih lanjut,” jelasnya. 

Kanit Reskrim Polsek Kaliwates Iptu Iwan Sugiyanto,SH menjelaskan, ”Pada saat dlakukan penggrebekan oleh unit Reskrim, para penjudi semburat melarikan diri sedangkan yang dapat tertangkap adalah tersangka Mustajab, Suhardi, Busairi yang selanjutnya diamankan berikut barang bukti 4(empat) set kartu domino dan uang sejumlah Rp.48.000,--(empatpuluhdelapanriburupiah),” jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/Yudiantoro
Himbauan pagi hari.....

Mengajak seluruh masyarakat pengguna kendaraan bermotor agar tidak melanggar lalu lintas sehingga dapat mengurangi terjadinya kecelakaan lalu lintas di jalan raya. Ayo..tertib berlalu lintas di jalan agar selamat sampai tujuan, keluarga di rumah menunggu anda. aamiin 

SELAMAT PAGI MITRA POLISI, Humas
Lomba Program PKK Se Kecamatan Kaliwates Jember 

KALIWATES : Lomba PKK tingkat Kecamatan Kaliwates kemarin (06/12) digelar di Lingkungan Krajan Barat Kelurahan Tegalbesar Kecamatan Kaliwates Jember. Acara ini dimulai tepat pukul 10.30 WIB itu dihadiri langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Kaliwates, Muspika Kaliwates, seluruh Kepala Kelurahan se Ke¬camatan Kaliwates, ibu-ibu PKK se Kecamatan Kaliwates, Kapolsek Kaliwates, Danramil, seluruh lembaga kelurahan dan tokoh masyarakat di Kelura¬han Tegalbesar.

Dalam acara ini dimeriahkan berbagai tampilan anak-anak PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) Kelurahan Tegalbesar seperti fashion show, tari dan lagu. Mereka tampil lucu dan menggemaskan di depan para tamu undangan. Lomba PKK tingkat Kecamatan Kaliwates ini digelar setiap satu tahun sekali. Adapun yang diperlombakan adalah terkait 10 program PKK yaitu Penghayatan dan pengamalan Pancasila, gotong royong, pangan, sandang, perumahan dan tata laksana rumah tangga, pendidikan dan ketrampilan, kesehatan, pengembangan kehidupan berkoperasi, kelestarian lingkungan hidup, dan perencanaan sehat.

Ny. Widayaka, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Kaliwates mengatakan, tujuan lomba ini adalah untuk mendekatkan diri antara PKK dengan masyarakat dan agar seluruh program-program PKK bisa dilaksanakan dengan baik di Kecamatan Kaliwates. "Tim penggerak PKK Kecamatan bekerjasama dengan Tim Penggerak PKK Kelurahan terus berusaha mengoptimalkan Bina Keluarga Balita untuk memantau tumbuh kembang anak yang baik, sehingga bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dan bisa diwujudkan di lingkungan masyarakat," ungkapnya.

Sementara itu, Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik menjelaskan, “Dalam lomba ini seluruh ibu RT maupun RW di Kelurahan Tegalbesar ikut bergabung dalam PKK, dengan harapan mereka nanti bisa membimbing dan melatih warganya masing-masing dalam melaksanakan program-program PKK ini sedangkan dari Polsek Kaliwates masing-masing Bhabinkamtibmas Kelurahan se Kecamatan Kaliwates hadir untuk melakukan pengamanan giat lomba dan sampai selesai kegiatan berlangsung aman dan kondusif,” jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Jelang Perayaan Natal Kapolsek Kaliwates Kunjungi Gereja Binluh Antisipasi Gangguan Kamtibmas 

KALIWATES : Menjelang perayaan Natal, Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik bersama Kanit Intelkan Aiptu Suliyono, SH dan Kanit Provos Aiptu Sugiyo no mulai melakukan kunjungan serta binluh antisipasi gangguan kamtibmas menjelang perayaan Natal 2012 kepada pengurus gereja di wilayah Kecamatan Kaliwates Jember. 

Beberapa Gereja di Kecamatan Kaliwates sudah dikunjungi untuk bertemu dengan pengurus gereja atau pendeta dalam rangka persiapan pengamanan menjelang peryaan Natal 2012. Hal ini dilakukan untuk memberikan rasa aman pada jemaat dalam beribadah saat merayakan Natal di Gereja dan antisipasi gangguan Kamtibmas. Hari Selasa (11.12) jam 09.00 Wib kunjungan dilakukan ke berbagai gereja. Antara lain gereja Bethel Indonesia (Betani) dengan pendeta L Prayogo dan Gereja GPPS pendeta Issac Imam jalan Mojopahit Kaliwates dan Gereja Kristen Indoesia (GKI) pendeta IM Maria Gamaliel jalan Sentot Prawirodirjo Kaliwates Jember. 

“Ini kegiatan rutin setiap menjelang Natal, untuk pendataan gereja di wilayah Kecamatan Kaliwates dan memberikan kenyamanan saat beribadah bagi umat Kristiani dan Selama perayaan Natal, nantinya setiap gereja akan mendapatkan pengamanan dari anggota Polsek Kaliwates yang sudah diperintahkan dengan penempatan sejumlah anggota yang jumlahnya bervariasi, sesuai jumlah jemaat di masing-masing gereja. Untuk gereja-gereja yang jumlah jemaatnya cukup besar, pengamanan akan dipimpin oleh perwira pengendali,” ujar Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Polsek Kaliwates Pam Giat Muslimah Hizbut Tahrir Dalam Rangka Liqa` Muharram 1434 H 

KALIWATES : Hari Minggu (09/12) jam 08.00 Wib sd selesai jam 13.00 Wib di gedung PKSO Kaliwates Jember. Muslimah Hizbut Tahrir Indonesia mengadakan giat me rayakan Liqa` Muharram 1434 H jumlah undangan sekitar 1500 orang yang berasal dari ibu-ibu Muslimah Hizbut Tahrir dari kota Jember, Banyuwangi, Situbondo, Bondowoso, Lumajang dan Probolinggo. 

Dalam giat Liqa` Muharaam 1434 H tersebut panitya Muslimah Hizbut Tahrir dan sebagai wujud komitmen kuat untuk bersungguh-sungguh memuliakan kaum perempuan dan generasi dengan berjuang menegakkan kembali Khalifah Rasyidah menyatakan : 1. Para muballighah adalah rujukan atas persoalan-persoalan umat menjadi pionir perubahan, mengajak dan memimpin umat berjuang bersama meraih kemuliaan 2. Para muballighah telah membimbing kaum perempuan dalam perannya sebagai Ibu pengatus rumah tangga dan dilanjutkan dengan membina ereka agar menjadi ibu pencetak para pahlawn dan pendidik generasi. 3. Para muballighah hendaknya tidak membatasi penyampaian dakwah hanya pada hokum islam yang khusus bagi perempuan terutama bidang akhlaq dan ibadah saja, melainkan disampaikan secara utuh dan menyeluruh meliputi system politik dan ekonomi, kebijakan dalam dan luar negeri, kebijakan pendidikan, system moneter dan hokum-hukum umum lainnya. 

Polsek Kaliwates dipimpin Wakapolsek AKP Triyatno menjelaskan, “Dalam acara Muslimah Hizbut Tahrir Liqa Muharram 1434 H di gedung PKSO GOR Kaliwates, 10 (sepuluh) personil dilibatkan untuk mengamankan kegiatan tersebut sampai selesai kegiatan jam 13.00 Wib dan acara berlangsung aman dan kondusuif,” jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Polsek Kaliwates Gelar Opensif Malam Minggu, Cegah Tindak Kriminalitas Curanmor dan Kebut-kebutan Sepeda Montor 

Sebagai upaya untuk menekan kejahatan Curanmor dan menekan angka kejadian laka lantas akibat trek-trekan di jalan raya yang meng ganggu penguna jalan lain. 

KALIWATES : Hari Sabtu (8/12) 2012 dimulai jam 23.00 Wib sampai.selesai jam 02.00 Wib (9/12) Polsek Kaliwates dengan menggunakan Mobil Patroli dipimpin langsung oleh Kanit Lantas bersama Kanit Reskrim Polsek Kaliwates bersama angota Unit Provos, Unit Intelkam, Unit Reskrim, Humas, Unit Binmas dan Unit Patroli lengkap, melaksanakan kegiatan Opensif dengan sasaran pengemudi dan kendaraan R-2 yang digunakan untuk kebut-kebutan/Trek-trekan di jalan raya oleh sekelompok pemuda yang dapat membahayakan/mengganggu pengguna jalan lainnya, termasuk senjata tajam (sajam) dan juga Miras dengan sasaran lokasi di jalan Nusantara Jurusan GOR Kaliwates dan jalan Teuku Umar jurusan MAN 1 Kaliwates Jember. 

Kegiatan opensif malam hari dilakukan untuk mendukung Polres Jember yang dilakukan serentak seluruh jajaran rayon Polsek, sesuai perintah Kabagops Polres Jember untuk melaksanakan giat opensif malam hari, sebagai upaya untuk menekan angka kriminalitas di jalan dan menekan jumlah kejadian laka lantas akibat Trek-trekan di jalan umum. Kekuatan personil yang dilibatkan dalam giat opensif dari Polsek Kaliwates sebanyak 25 personil. Adapun Hasil dari giat opensif tersebut dapat mengamankan 10 (sepuluh) pemuda yang sedang mabuk dan 10 (sepuluh) sepeda montor protolan yang selanjutnya diamankan dibawa ke Polsek Kaliwates untuk di Tipiring dan mencegah rencana giat trek-trekan sepeda montor yang akan dilakukan oleh sekelompok pemuda di jalan Nusantara jurusan GOR Kaliwates dan jalan Teuku Umar jurusan MAN 1 Kaliwates Jember serta berhasil membuyarkan kerumunan sekelompok pemuda yang akan menggelar acara trek-trekan di jalan raya sehingga semuanya pada kabur. 

Kanit Lantas Polsek Kaliwates Iptu Slamet menjelaskan, “Giat opensif ini dilaksanakan sebagai imbangan giat opensif secara serentak dari jajaran Polres Jember, terutama wilayah Polsek Kota sebagai antisipasi curanmor dan menekan jumlah kejadian laka lantas akibat trek-trekan/kebut-kebutan sepeda montor di jalan umum terutama menjelang acara keramaian malam minggu,” jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Warga Harus Giatkan Siskamling Antisipasi dan Persempit Ruang Pelaku Kejahatan 

KALIWATES – Menyikapi semakin meningkatnya tindak kejahatan di Jember khususnya yang terjadi di Kecamatan Kaliwates Jember, Kapolsek Kaliwates bersama Bhabinkam tibmas Kelurahan Kaliwates Aiptu Misnali melaksanakan binluh dan patroli dengan cara mengingatkan warga untuk kembali menggiatkan program sistem keamanan lingkungan (siskamling) di setiap lingkungan RT Kelurahan Kaliwates Kab.Jember. "Disitulah awal mendeteksi kejadian yang terjadi di tengah masyarakat bisa diketahui, apalagi jika siskamling sudah aktif dilaksanakan, Insya Allah bukan hanya mempersempit ruang pelaku kejahatan tetapi juga potensi bencana bisa dideteksi secara dini," kata Aiptu Misnali saat ditemui di perum GOR Kaliwates Jember, 

Kamis (06/12). Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik ini menjelaskan, “Jika warga mengoptimalkan siskamling, bukan hanya bisa mempersempit ruang kejahatan dan mendeteksi bencana khusus di malam hari, tetapi, siskamling akan menjadi wadah silaturahim antar warga khususnya di lingkungan RT,” jelasnya. “Semua yang masuk dalam lingkungan RT akan diketahui jika siskamling digiatkan kembali dan silaturahim antarwarga juga tetap terjalin baik,” tambahnya. Mengenai meningkatnya kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dan rumah kemalingan di wilayah Kaliwates, 

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik juga mengimbau kepada pemilik rumah atau kendaraan khusus sepedamotor untuk lebih waspada. “Jika rumah ditinggal pergi, harus ada keluarga atau kerabat yang menjaga rumah sedangkan untuk keamanan sepeda motor, sistem kunci ganda harus dilakukan dari sekarang seperti mengunci stang dan kunci roda,” kata Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Kapolsek Kaliwates Binluh di Unit pelaksana Teknis Pelatihan Kerja (UPT-PK) Jalan Basuki Rahmat No.203 Jember. 

KALIWATES : Hari Rabu (05/12) jam 12.00 Wib, Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik bersama anggota mengunjungi tempat UPT-PK yang ada di Kelurahan Tegalbesar Kaliwates Jember. Maksud kunjungan dalam rangka binluh tentang gangguan Kamtibmas yang ada kaitannya dengan tenaga kerja sumber daya manusia dan pendaya gunaan fasilitas pelatihan yang sudah disiapkan oleh pemerintah 

Dari instruktur UPT-PK Sdr. Budi menjelaskan, “Bahwa Efektifitas suatu organisasi tergantung pada kualitas sumberdaya manusia yang bersangkutan, perusahaan-perusahaan yang berorientasi laba dan organisasi pemerintah atau sektor publik juga dipengaruhi oleh kualitas sumberdaya manusia yang baik untuk menunjang tercapainya tujuan Organisasi dalam pelaksanaan pemasaran program pelatihan, hasil produksi dan jasa, “ jelasnya 

 Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik menjelaskan, “Berbagai upaya dilakukan perusahaan-perusahaan untuk meningkatkan kualitas sumberdaya manusia yaitu dengan cara pelatihan pegawai, baik pelatihan yang dilakukan di dalam perusahaan maupun di luar perusahaan baik tempat maupun instrukturnya, dengan kegiatan binluh sambil patroli ke tempat UPT-PK diharap dapat membuat rasa tentram, tenang para peserta latihan dan timbul motivasi untuk berhasil dan sukses,“ jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Polsek Kaliwates Binluh Kamtibmas Pengusaha dan Pemilik Gudang Polsek Kaliwates melaksanakan giat patroli sambil binluh tentang Antisipasi 3 Cepu (Curas, Curat, Curanmor) 


KALIWATES : Pada Hari Senin ( 03/12 ) jam 11.30 Wib. Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik bersama anggota melaksanakan giat patroli sambil dilanjutkan dengan binluh terhadap para pengusaha dan pemilik gudang semen tiga roda di wilayah Kelurahan Tegalbesar Kec.Kaliwates Jember. Kegiatan binluh dilakukan secara bergerak dari tempat satu ke tempat lainnya, sambil melaksanakan giat patroli untuk mencegah gangguan kamtibmas di wilayah hukum Kecamatan Kaliwates Kab.Jember. 

Siskamling merupakan salah satu model Polmas dalam memberikan risribusi komunikasi serta informasi secara external ( dari dan bagi masyarakat ) dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat di setiap waktu dan merupakan potensi pengamanan swakarsa yang berazaskan gotong royong, kerjasama, budaya paguyuban yang menjiwai dalam setiap kehidupan masyarakat Indonesia untuk memenuhi kebutuhan rasa aman Sistem keamanan lingkungan merupakan bentuk-bentuk pam swakarsa, merupakan suatu kesatuan komponen yang saling bergantung dan berhubungan, saling mempengaruhi untuk mendapatkan hasil daya kemampuan untuk memenuhi kebutuhan rasa aman dan ketertiban masyarakat dalam upaya mendukung terwujudnya masyarakat madani yang adil, makmur dan beradap berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. 

Dari keterangan Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik menjelaskan, “Kegiatan binluh ini sebagai antisipasi kejahatan dan maraknya pelaku tindak pidana khususnya curas di lokasi pabrik, perusahaan, pertokoan emas, juga menghimbau kepada para pengusaha dan pemilik took di wilayah hukum Polsek kaliwates agar setiap pengusaha dan pemilik toko emas, memasang layar monitor / CCTV dan memasang teralis besi di etalase guna pengamanan mencegah pelaku tindak pidana sekaligus bisa memonitor orang-orang yang mencurigakan dan apabila sewaktu-waktu terjadi kejahatan segera melapor ke Polsek Kaliwates,“ jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Sekilas INFO di jejaring sosisl Facebook Humas Polsek Kaliwates


Terhitung mulai tanggal 28 Nopember s/d 11 Desember 2012 secara serentak dilaksanakan operasi zebra 2012, himbauan kami kepada para :  
"PENGENDARA KENDARAAN BERMOTOR SAAT DI JALAN RAYA INGIN MERASA NYAMAN, AMAN DAN TENANG, JANGAN LUPA KELENGKAPAN KENDARAAN DAN KELENGKAPAN SURAT-SURAT KENDARAAN ANDA, DEMI KETERTIBAN DAN KEAMANAN SERTA KE-NYAMANAN KITA SEMUA" 

 Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik menjelaskan bahwa, "TERTIB BERLALULINTAS BUKAN UNTUK POLISI JADIKAN SUATU KEBUTUHAN DEMI KESELAMATAN KITA DI JALAN RAYA" jelasnya. 

SELAMAT PAGI MITRA POLRI, Humas/yudiantoro (1/12)
Maling Kepergok, Benjut Kena Bogem Mentah Warga 

KALIWATES : Hari Senin (3/12) 2012 dini hari sekitar jam 02.30 Wib, seorang laki-laki yang diketahui bernama Arif alias Pak Sofi (50th), pekerjaan jualan tempe, alamat dusun Gluduk desa Pakis Kecamatan Panti Kab.Jember, kepergok warga Talangsari Kec.Kaliwates saat masuk kedalam rumah setelah mengambil HP akhirnya benjut dihajar massa setelah beberapa warga yang datang ke lokasi kejadian di pangkalan jasa kendaraan truk jalan Sentot Prawirodirjo Talangsari Kelurahan Jember Kidul Kecamatan Kaliwates Kab.Jember, untunglah ada mobil petugas patroli Polsek Kaliwates yang kebeulan melintas di jalan Kyai Mojo sehingga nyawa pelaku bisa diselamatkan dan terus diamankan ke Polsek Kaliwates.

Dari keterangan pemilik rumah Sdr.Johan, “Rumahnya selain sebagai tempat tinggal juga digunakan kantor untuk pangkalan jasa angkutan Truk, sehingga banyak anak buahnya yang tidur diruang tamu dan pada saat itu karena sudah malam semua anak buah tertidur lelap dan semua HP di taruh di ruang tamu termasuk destop dan alat chasenya, kemudian salah satu anak buahnya yang berrnama Fery terbangun sekitar jam 02.30 Wib dini hari karena mendengar suara berisik di ruang sebelah karena curiga kemudian mendekati asal suara ternyata melihat ada orang yang mencurigakan keluar dari rumah, selanjutnya membangunkan saya dan setelah dicek ternyata ada 4 (empat) HP yang ada di ruang tamu sudah tidak ada, kemudian saya menelpon HP saya dengan menggunakan HP lain ternyata HP tersebut berbunyi di pot bunga diluar rumah dan didekatnya ada orang yang mencurigakan terus diamankan oleh warga karena tidak mengakui akhirnya warga emosi dan pelaku benjut wajahnya karena dipukuli oleh warga, untung ada petugas patrol dari Polsek Kaliwates yang terus mengamankan pelaku dibawa ke Polsek Kaliwates,” jelasnya

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik menjelaskan, “Tersangka bernama Arif alias Pak Sofi (50 th), alamat dusun Gluduk Desa Pakis Kecamatan Panti Kab.Jember, tertangkap tangan oleh warga setelah berhasil mencuri 4 (empat) HP di dalam rumah karena kepergok HP yang sudah dicuri disembunyikan di pot bunga diluar rumah, karena warga curiga kepada pelaku yang berada dekat dengan posisi HP di pot bunga selanjunya mengamankan tersangka karena tidak mengakui telah mencuri akhirnya benjut wajahnya dihajar massa, tetapi pada saat yang bersamaan anak buah saya sedang patroli mobil di sekitar lokasi kejadian dan terus mengamankan tersangka dan setelah dalam pemeriksaan di kantor Polsek Kaliwates tersangka Arif alias Pak Sofi mengakui perbuatannya telah mencuri HP, “jelasnya *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Polsek Kaliwates Gelar Acara Binrohtal Pengajian Yasinan dan Syukuran Melepas Kanit Binmas AKP Suwito Yang Memasuki Masa Pensiun 

KALIWATES : Polsek Kaliwates menggelar acara syukuran melepas anggota yang memasuki masa pensiun purna tugas sebagai anggota Polri, pada hari Kamis (29/11) jam 08.00 Wib di Masjid Bhayangkara Polsek Kaliwates yang bersamaan dengan giat rutin binrohtal pengajian yasinan setiap hari Kamis. Kegiatan yang diikuti oleh seluruh anggota Polsek Kaliwates baik Polri/PNS yang dibuka dan dipimpin langsung oleh Wakapolsek AKP Triyatno mewakili Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik yang sedang mengikuti tugas rapat di Polres Jember. Diawali dengan pembacaan Surat Yasin dan diakhiri dengan doa yang dipimpin oleh Uztad Suaib (Dai Bhabinkamtibmas) dan dilanjutkan dengan acara syukuran makan tumpeng bersama. 

Wakapolsek Kaliwates AKP Triyatno dalam awal sambutan menyatakan,”Acara Syukuran ini sebagai ungkapan dan bentuk rasa semangat kekeluargaan Polsek Kaliwates yang berupaya memantapkan Organisasi dalam rangka meningkatkan kesejahteraan keluarga.dan menjalin tali silaturahmi yang erat antara keluarga besar Polsek Kaliwates dengan purnawirawan Polri di Polsek Kaliwates,” jelasnya. 

Adapun anggota Polsek Kaliwates yang akan pensiun atau memasuki masa purnawirawan sebagai anggota Polri adalah AKP Suwito jabatan Kanit Binmas, yang dalam sambutan menyampaikan kesan suka dan duka selama bertugas di Polsek Kaliwates. “Terhitung bulan November 2012 ini saya sudah lulus mengabdikan diri sebagai Bhayangkara yang bertugas selama 36 tahun sejak tahun 1976 sampai sekarang di jajaran Polres Jember dan terakhir sudah setahun menjabat Kanit Binmas Polsek Kaliwates. Selama bertugas di Polsek Kaliwates terkesan dengan kekompakan seluruh personil baik Polri/PNS Polsek Kaliwates dalam pelaksanaan tugas sebagai anggota Polri dan jalinan tali silaturahmi antara anggota sangat akrab dan baik serta tidak lupa selama bertugas dan bergaul di Polsek Kaliwates mungkin ada kesalahan baik sengaja atau tidak sengaja mohon dimaafkan,” katanya. 

Ketua panitya acara syukuran Kanit Lantas Iptu Slamet menyatakan,”Setelah kegiatan pengajian yasinan dilanjutkan dengan acara syukuran makan tumpeng bersama dan kegiatan syukuran ini digelar untuk meningkatkan tali silaturahmi, serta menjalin ikatan persaudaraan persatuan dan kesatuan Polri dengan para purnawirawan Polri, maka diadakanlah giat binrohtal pengajian yasinan setiap hari kamis sekaligus acara syukuran pelepasan masa pensiun AKP Suwito jabatan Kanit Binmas Polsek Kaliwates,” jelasnya *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Amankan Pemulangan Jamaah Haji, Polsek Kaliwates Kerahkan Anggotanya 

KALIWATES : Kepolisian Sektor Kaliwates menyiapkan 12 personil, untuk mengamankan pemulangan jamaah haji asal jember, sesuai jadwal dari Kantor Kementrian Agama Jember, rombongan jamaah haji dari kloter 67 tiba pada hari minggu tanggal 25 November 2012 jam 04.00 Wib.

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik mengatakan, “Personil Polsek Kaliwates yang terlibat dalam pengamanan pemulangan rombongan jemaah haji, sejak jam 03.00 Wib sudah siap di lokasi yang sudah disiapkan oleh Kemenag Jember. Ada satu tempat untuk wilayah Kecamatan Kaliwates yang akan menjadi perhatian utama kepolisian,” katanya Satu tempat itu kata Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik adalah di Ponpes Riyadhus Sholihin jalan Melati Kelurahan Jember Kidul Kec.Kaliwates Jember. Kedatangan rombongan jemaah haji kloter 67 dengan 4 unit Bus dipimpin Kh.Hamid Hasbullah dan Kh.Fanani yang tediri dari 105 orang jemaah haji KBIH Bismika dan 28 orang jemaah haji dari Kec.Sukowono, Ambulu, Temporejo. Lokasi Ponpes Riyadhus Sholihin menjadi titik kumpul keluarga jamaah haji untuk melakukan penjemputan. sehingga pihaknya mengantisipasi kejadian kriminalitas, seperti pencurian, yang kerap terjadi saat pemberangkatan dan pemulangan haji. Sedangkan dalam pelaksanaan pengamanan pemulangan haji Wilayah Kec. Kaliwates Jember berlangsung aman dan situasi kondusif. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Heboh dan Meriah Acara Pesona Pesona XII SMA Negeri 3 Jember di GOR PKSO Kaliwates 

KALIWATES : Sabtu (24/11) Polsek Kaliwates melaksanakan pengamanan kegiatan dari anak-anak pelajar SMA Negeri 3 Jember yang dikemas dalam acara Pesona Pesona XII come and see 24th November 2012 in GOR Kaliwates Jember. Dalam kegiatan tersebut panitya yang dari anak OSIS SMAGA Jember menampilkan beberapa atraksi malam pentas seni dan musik dari anak-anak SMAGA Jember seperti : INDIE BAND, KOLOSAL, DANCE, OPERA, SOLO, Percution, BeatBox, PSM dll. Penonton yang dari pelajar SMAGA gratis sedangkan dari alumni SMAGA bisa masuk di GOR Kaliwates dengan membeli tiket Rp.20ribu dan dapat gratis Snack dan minuman. 

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik saat di GOR Kaliwates menjelaskan, “Penonton yang datang diperikirakan ada sekitar 3000 orang dari para pelajar, guru, orang tua dan alumni SMAGA sendiri, sedangkan dari Polsek Kaliwates sebanyak 10 personil sejak jam18.30 Wib sampai acara selesai jam 23.00 Wib, melaksanakan pengamanan di GOR Kaliwates dan kegiatan berlangsung aman dan situasi kamtibmas kondusif, “ jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro.
Kapolsek Kaliwates Binluh Pengusaha dan Pemilik Toko Emas

Polsek Kaliwates melaksanakan giat patroli sambil binluh tentang Antisipasi Curas di pertokoan emas.di wilayah hukum Polsek Kaliwates. 

KALIWATES : Pada Hari Kamis ( 22/11 ) jam 11.30 Wib. Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik bersama Bhabinkamtibmas Mangli Brigpol Pipin melaksanakan giat patroli sambil dilanjutkan dengan binluh terhadap para pengusaha dan pemilik toko emas di pertokoan jembatan jompo jalan Raya Sultan Agung, pertokoan emas pasar Tanjung Jember dan pertokoan emas jalan Otista Mangli Kaliwates Jember. Kegiatan binluh dilakukan secara bergerak dari toko satu ke toko lainnya, sambil melaksanaklan giat patroli untuk mencegah gangguan kamtibmas. Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik menjelskan, “Kegiatan binluh ini sebagai antisipasi kejahatan dan maraknya pelaku tindak pidana khususnya curas di pertokoan emas, juga menghimbau kepada para pengusaha dan pemilik toko emas di wilayah hukum Polsek kaliwates agar setiap pengusaha dan pemilik toko emas, memasang layar monitor CCTV dan memasang teralis besi di etalase guna pengamanan mencegah pelaku tindak pidana sekaligus bisa memonitor orang-orang yang mencurigakan dan apabila sewaktu-waktu terjadi kejahatan segera melapor ke Polsek Kaliwates,“ jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/Yudiantoro
Penadah BPKB Motor diringkus Unit Reskrim Polsek Kaliwates


KALIWATES - Berdasarkan Laporan polisi No.Pol.: LP/K/40/2012/JATIM/RES.JBR/SEK KLWT, tanggal 30 Mei 2012 tentang kejadian perkara tindak pidana penadahan 1(satu) buah BPKB sepeda montor Suzuki FU warna putih tahun 2012 No.Pol.P-6847-KM Noka MH8BG41CACJ726595, Nosin G420-ID786868. No.BPKB 1-10250501 An. Dedi Tri Purnama alamat Dusun Glagasan rt.01/09 Desa Petung Kec.Bangsalsari Kab.Jember. Tersangka bernama Kasbun Kuswanto (50 th), pekerjaan pengangguranm alamat Jalan Sucipto gg.10 Lingkungan Krajan Desa Dawuhan Kec.Situbondo Kab.Situbondo. Tersangka yang baru pulang dari LP Jember setelah menjalani hukumam 6 bulan dalam perkara penipuan, langsung diciduk oleh Unit Reskrim Polsek Kaliwates sehubungan dalam perkara penadahan BPKB Sepeda montor. 

Dari keterangan Kanit Reskrim Iptu Iwan Sugiyanto, SH menjelaskan, “Tersangka Kasbun Kuswanto (50 th) telah menerima, membawa dan menawarkan 1 (satu) BPKB sepeda montor dari tersangka Sugeng (buron masih dalam pencarian Polisi) untuk menyerahkan kepada pemilik BPKB dan nantinya akan diberi jasa Rp.200.000.- (duaratusriburupiah) sedangkan BPKB tersebut merupakan hasil dari kejahatan pencurian sekitar 6 bulan yang lalu bulan juni 2012, untuk ditawarkan kepada korban Dedi Tri Purnama (sebagai pemilik BPKB) alamat dusun gayasan desa Petung Kec.Bangsalsari Kab.Jember, dengan minta tebusan uang Rp.2.000.000,-(duajutarupiah) namun setelah bertemu di rumah pemilik BPKB (korban Dedi Tri Purnama) ternyata menolak menebus BPKB justru tersangka dilaporkan Kepolsek Bangsalsari dalam perkara penipuan dan menjalani hukuman di LP Jember selama 6 bulan dan pada saat selesai menjalani hukuman atau bebas dari LP, karena terlibat dalam perkara penadahan BPKB yang TKP nya di wilayah hukum Polsek Kaliwates, selanjutnya saat keluar dari LP langsung di ciduk Unit Reskrim Polsek Kaliwates untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya perkara penadahan BPKB,” jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Dalam Rangka Meningkatkan Pelayanan Polisi, Kapolsek Kaliwates Meninjau Beberapa Titik Rawan dan Periksa Sistem Pengamanan Kantor Pegadaian di Wilayah Kecamatan Kaliwates Kab.Jember.  



KALIWATES : Hari Rabu (21/11) jam 13.00 Wib. Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik bersama anggota piket SPK melaksanakan giat kontrol system pengamanan di Kantor Pegadaian Jalan Brawijaya sebagai bentuk antisipasi ganguan kamtibmas khususnya rawan kejadian perampokan. 

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik saat memantau sistem keamanan di Kantor Pegadaian Jalan Brawijaya Mangli tentang Keberadaan CCTV, alarm, dan petugas aparat keamanan Polisi tak luput dari pemeriksaannya. “Secara umum wilayah Kecamatan Kaliwates cukup aman dan meminta masyarakat berpartisipasi jika melihat orang mencurigakan segera melaporkannya ke polisi,” katanya saat peninjauan itu.


Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik mengaku, “Telah menyiapkan anggota polisi yang berjaga untuk melaksanakan pengamanan di Kantor Pegadaian mulai jam 08.00 Wib sampai jam 15.00 Wib saat tutup pelayanan Kantor Pegadaian, sedangkan di wilayah Kecamatan Kaliwates ada 4 titik Kantor Pegadaian yang dijaga oleh anggota Polsek Kaliwates yang bertugas sesuai jadwal setiap hari ada 1 personil anggota Polsek Kaliwates yang berjaga,” tambahnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro


Binluh dan Tertibkan Penarik Amal di Perempatn Mangli Untuk Ciptakan Situasi Kondusif

Polsek Kaliwates melakukan berbagai cara untuk menciptakan situasi yang aman di masyarakat dengan melaksanakan binluh dan tertibkan penarik amal di perempatan Mangli. 

KALIWATES : Pada Hari Rabu (21/11) jam 12.00 Wib, Seiring dengan banyaknya masyarakat pegguna jalan yang merasa terganggu akibat tindakan yang dilakukan oleh para penarik amal di pinggir jalan besar dan di perempatan jalan, Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik bersama anggota melakukan binluh kepada para penarik amal sumbangan pembangunan Masjid yang menggunakan jasa anak-anak dengan membawa kotak amal yang bertentangan dengan UU perlindangan anak, hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di masyarakat dengan memberikan binluh kepada para penarik amal untuk tidak menggunakan jasa anak-anak yang sering mengganggu ketertiban masyarakat pengguna jalan yang biasa mangkal di perempatan Mangli Kaliwates. Kegiatan binluh dan penetiban terhadap para penarik amal tersebut dilakukan dengan cara bergerak dari lokasi satu ke lokasi lainnya dengan menggunakan kendaraan dinas Patroli Polsek Kaliwates yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik bersama anggota. 

Dari kegiatan tersebut berhasil diamankan satu orang penarik amal bernama Hasan (52 th), pekerjaan penarik amal, alamat Dusun Tegal Gebang rt.02 rw.21 Desa Sukorejo Kecamatan Bangsalsari Kabupaten Jember, yang membawa kotak amal dan lembaran sumbangan untuk pembangunan masjid pesantren Sirojul Anwar Jalan KH. Sirojudin Ilyas No.59 Pecoro Rambipuji Jember No.Telpon.712700, selanjutnya dibawa ke Polsek Kaliwates untuk dilakukan binluh dan membuat pernyataan untuk tidak mengulangi lagi melakukan kegiatan penarikan amal di perempatan Mangli Kec.Kaliwates Jember.

Bhabinkamtibmas Kaliwates Aiptu Misnali saat binluh kepada Ketua panitya penarik amal pembangunan Masjid Sd.Achmad Musafak (58th), pekerjaan Purn.TNI, alamat Lingkungan Tumpeng rw.32 rt.01 Kelurahan Tegalbesar Kec.Kaliwates Jember, di Masjid Azzuzul Muttaqin jalan Basuki Rahmad lingkungan Tumpeng Kelurahan Tegalbesar Kec.Kaliwates Jember, menjelaskan, “Dalam penarikan amal untuk pembangunan Masjid di jalan agar tidak menggunakan jasa anak-anak dan penarik amal tidak boleh berdiri di tengah jalan karena dapat mengganggu pengguna jalan dan membahayakan keselamatan jiwa sendiri akibat kecelakaan lalu-lintas di jalan raya,” jelasnya 

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmla, Sik menjelaskan, “Kegiatan patroli sambil binluh dan tertibkan para penarik amal di perempatan jalan dan di jalan raya dan menghimbau agar tidak menggunakan jasa anak-anak sebagai penarik kotak amal karena melanggar UU perlindungan anak No.23 tahun 2002 dan para penarik amal agar tidak berhenti di tengah jalan karena bisa membayakan jiwa dan mengganggu pengguna jalan lainnya, dengan tertibnya dengan tertibnya penarik amal dijalan selanjutnya harapan ke depan situasi kamtibmas khususnya di wilayah hukum Polsek Kaliwates menjadi kondusif dan masyarakat pengguna jalan akan menjadi lebih nyaman dan tenang dalam melakukan setiap aktifitasnya karena tidak ada hambatan di jalan dan gangguan kamtibmas,” jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Polsek Kaliwates Giat Pengamanan Route Jalan, Kunjungan Wapres ke Jember

KALIWATES : Hari Minggu (18/11) Wapres Boediono bersama Ibu (Ny.Herawati Boediono) berkunjung ke Jember. Wapres datang menjenguk kakak ipar Hj.Herminiati, kakak kandung dari Ny.Herawati Boediono, yang saat ini terbaring sakit di rumahnya di jalan Jayanegara Kaliwates. Sejak pukul 08.00 Wib. akses jalan Jayanegara menuju rumah Hj.Herminiati sudah di tutup oleh aparat keamanan dan kedatangan Wapres Boediono disambut antusias oleh masyarakat setempat yang ingin melihat secara langsung Wapres Boediono. 

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik menjelaskan, "Dalam rangka pengamanan kunjungan Wapres Boediono ke rumah kakak ipar ibu Hj.Herminiati jalan Jayanegara yang merupakan wilayah Kecamatan Kaliwates, anggota Polsek Kaliwates sebanyak 20 personil sudah diploting untuk menempati beberapa titik jalur route yang akan dilewati oleh rombongan Wapres Boediono menuju jalan Jayanegara Kaliwates dan dalam pelaksanaan pengamanan route berjalan lancar dan aman serta situasi kondusif," jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Polsek Kaliwates Melaksanakan Giat Pengamanan Route Acara Gowes Funbike 2012 Merayakan Hari Sumpah Pemuda dan Hari Pahlawan Sekaligus 


KALIWATES - Dalam rangka merayakan sekaligus hari Sumpah Pemuda dan hari Pahlawan, panitya mempersembahkan, gowes bersama Funbike 2012. Inilah event yang hadir dengan inovasi baru, panitya Funbike 2012 mengadakan acara funbike untuk merayakan hari Sumpah Pemuda dan hari Pahlawan yang dikemas sekaligus yang diikuti oleh ratusan orang warga Jember. Acara yang diselenggarakan pada hari Minggu, (18/11) 2012, start di alun-alun Jember berangkat pukul 06.30 Wib dan finisDi tempat finish panityah di lapangan Mangli Kecamatan Kaliwates Jember. dalam acara ini pesertanya umum dengan menggunakan sepeda pancal yang terdiri dari orang tua, dewasa dan anak-anak dengan pakaian macam-macam bahkan ada yang memakai pakaian era zaman perjuangan dulu bersama sepeda pancal antiknya. Di tempat finish panitya sudah menyiapkan panggung hiburan juga membagikan berbagai macam doorprize dan dengan hiburan musik Electone 

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik, menjelaskan, "Route yang dilalui peserta funbike bergerak dari garis start alon-alon Jember terus lewat jalan A.Yani ke arah selatan, jalan Letjen Suprapto, jalan Basuki Rahmat, pertigaan Gladak Pakem ke arah barat jurusan pertigaan Ajung belok kanan ke arah utara jalan Otista dan finish masuk lapangan Mangli. Sedangkan pengamanan route jalan yang dilewati peserta faunbike, anggota Polsek Kaliwates menempati 2 titik pam jalur yaitu 2 anggota di pertigaan Gladak Pakem jurusan Ajung dan 3 anggota Polsek Kaliwates dalam pelaksanaan route yang dilewati funbike berjalan lancar dan aman." jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro

PENGESAHAN / WISUDA PSHT TK I Cabang Jember, Di ikuti 392 Calon warga dan 1500 Warga Jember  

KALIWATES : Pada hari Sabtu (17/12) jam 19.00 sd. 05.00 Wib, bertempat di gedung Serba Guna GOR Kaliwates Jember, bertepatan dengan bulan suro adalah bulan para siswa/i PSHT disyahkan menjadi warga tingkat I. Pada bulan ini serentak diseluruh dunia, PSHT mengadakan sykuran sekaligus men-wisuda para siswa nya untuk menjadi warga tingkat I PSHT Cabang Jember.

 Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik menjelaskan, "Dalam kegiatan pengesahan warga tingkat 1 PSHT cabang Jember, 15 personil anggota Polsek Kaliwates melaksanakan pengamanan dibantu juga dari Ton Dalmas Polres Jember, pelaksanaan berjalan lancar tertib, aman dan situasi kondusif sampai selesai kegiatan sekitar jam 05.00 Wib," jelasnya. Dari panitya sekaligus pengurus PSHT Cabang Jember saudara Sri Sabdono menjelaskan, "Kegiatan pengesahan/wisuda warga tingkat 1 PSHT cabang Jember sudah rutin dilaksanakan setiap tahun pada bulan Suro dan untuk tahun ini di ikuti 392 orang yang akan disyahkan menjadi warga tingkat 1 PSHT Cabang Jember,"jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Dalam Rangka Meningkatkan Pelayanan Polisi, Kapolsek Kaliwates Meninjau Beberapa Titik Rawan dan Periksa Sistem Pengamanan Kantor Pegadaian di Wilayah Kecamatan Kaliwates Kab.Jember.

KALIWATES : Hari Senin (12/11) jam 13.00 Wib. Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik bersama Kanit Binmas AKP Suwito dan anggota Bhabinkamtibmas Kaliwates, melaksanakan giat kontrol system pengamanan di Kantor Pegadaian Jalan Samanhudi sebagai bentuk antisipasi ganguan kamtibmas khususnya rawan kejadian perampokan

Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik memantau sistem keamanan di Kantor Pegadaian Pasar Tanjung Jalan Samanhudi tentang Keberadaan CCTV, alarm, dan petugas aparat keamanan Satpam dan Polisi tak luput dari pemeriksaannya. “Secara umum wilayah Kecamatan Kaliwates cukup aman dan meminta masyarakat berpartisipasi jika melihat orang mencurigakan segera melaporkannya ke polisi,” katanya saat peninjauan itu. Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik mengaku, “Telah menyiapkan anggota polisi yang berjaga untuk melaksanakan pengamanan di Kantor Pegadaian mulai jam 08.00 Wib sampai jam 15.00 Wib saat tutup pelayanan Kantor Pegadaian, sedangkan di wilayah Kecamatan Kaliwates ada 4 titik Kantor Pegadaian yang dijaga oleh anggota Polsek Kaliwates yang bertugas sesuai jadwal setiap hari ada 1 personil anggota Polsek Kaliwates yang berjaga,” tambahnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Polsek Kaliwates Giat Patroli dan Binluh SPBU Antisipasi Gangguan Kamtibmas Lokasi SPBU disamping rawan terjadinya Curas dan peredaran Uang palsu juga sebagai tempat dimana masyarakat membutuhkan BBM. 

KALIWATES : Hari Kamis (08/11) jam 13.00 Wib. Sebagai antisipasi kelangkaan BBM dan antsipasi gangguan kamtibmas, Polsek Kaliwates melaksanakan patroli dan koordinasi dengan petugas SPBU di setiap lokasi di wilayah Kec.Kaliwates Kab.Jember. Dalam kegiatan patroli tersebut sekaligus menyampaikan pesan mengantisipasi 3 Cepu ( Curas, Curat, Curanmor ) dan kelangkaan BBM yang disebabkan karena keterlambatan dalam pengiriman/pengisian BBM di SPBU Polsek Kaliwates melakukan kegiatan-kegiatan dalam upaya menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif baik melalui kegiatan Preemtif, Prefentif dan Represif. Kegiatan Preemtif dan Prefentif lebih dikedepankan sebagai upaya untuk pelayanan Polri dan peran serta masyarakat dalam mengamankan diri sendiri, lingkungan keluarga dan lingkungan masyarakat, selain itu juga tidak mengesampingkan kegiatan represif karena hal ini untuk memberikan perlindungan hukum kepada warga masyarakat yang menjadi korban kejahatan gangguan kamtibmas. Salah satu cara yang efektif sebagai upaya untuk membangkitkan peran serta masyarakat dalam bidang keamanan adalah dengan melakukan kegiatan tatap muka dan selalu koordinasi sebagai wujud pendekatan Polri dalam meningkatkan pelayanan yang Optimal kepada warga masyarakat dan pendekatan bisa dilakukan secara umum kepada semua lapisan masyarakat maupun Badan Usaha/Obyek Vital. Menjelang pergantian tahun baru 2013 sangat rawan kejahatan dan cenderung meningkat dan sebagai sasaran pengamanan Obyek Vital yang menjadi perhatian di wilayah hukum Pores Jember disamping Kantor Bank, Pegadaian, Pertokoan emas di sepanjang jalan jompo dan perempatan Mangli.


”Tidak kalah pentingnya lokasi SPBU di Kec.Kaliwates yang rawan dengan gangguan kamtibmas dan melibatkan pengamanan personil Patroli Polsek Kaliwates, mengingat tempat tersebut disamping rawan terjadinya Curas dan peredaran uang palsu juga sebagai antisipasi kelangkaan BBM menjelang pergantian tahun baru 2013, karena merupakan tempat dimana masyarakat membutuhkan BBM,” tegas Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik. *** Polsek Kaliwateas/Humas/Yudiantoro
Polsek Kaliwates Melaksanakan Giat Pengajian Rutin dan Binrohtal Kamisan
 
 KALIWATES : Hari Kamis (08/11) jam 08.00 sd.09.00 Wib di Masjid Bhayangkara Polsek Kaliwates, telah dilaksanakan giat pengajian rutin dan Binrohtal setiap hari Kamis, yang diikuti seluruh anggota Polsek Kaliwates yang terdiri dari anggota Polri dan PNS/PHL peserta pengajian ada 20 orang. Kegiatan pengajian dipimpin langsung oleh Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik. Selain anggota Polri juga mengundang dai` Bhabinkamtibmas Kyai Sueb dan para tokoh ulama Kecamatan Kaliwates. Selanjutnya dilaksanakan pembacaan surat Yasin dan dilanjutkan dengan tanya jawab yang dipimpin oleh Kyai Sueb dan ditutup dengan doa. Dalam ceramahnya Kyai Sueb menjelaskan, “Kegiatan pengajian rutin dan Binrohtal setiap hari kamis sudah rutin dilaksanakan dan dengan melihat tugas Polri kedepan semakan berat tantangannya, diharapkan dengan dilaksanakan giat pengajian setiap hari kamis di mushola Bhayangkara Polsek Kaliwates, mental para anggota tetap disiplin dan selalu taqwa dengan menjalankan segala perintah Allah SWT dan menjauhi segala larangannya,” jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro.




Adu Nasib Dengan Togel Akhirnya Meringkuk Di Sel Tahanan

KALIWATES : Hari Senin (12/11), pemilik toko Sinar Mutiara jalan Sultan Agung Jember, Hadi Purnomo Candra (Ahok), (59 th), warga Jalan Sentot Prawirodirjo 11 Kelurahan Jember Kidul Kecamatan Kaliwates Kab. Jember.

Tersangka Hadi Purnomo Candra (Ahok) yang setiap hari membuka toko Sinar Mutiara di jalan Sultan Agung (depam masjid Jamik) tertangkap basah saat merekap Togel (toto gelap) dan harus meringkuk dalam sel tahanan Polsek Kaliwates. Penggrebekan tersangka ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kaliwates yang baru menjabat AKP Nurmala, Sik bersama anggota. Penggrebekan terhadap tersangka bermula dari informasi dan tersangka memang sudah lama dicurigai sebagai pengepul togel, saat dilakukan penangkapan dan penggeledahan, polisi menemukan barang bukti berupa rekapan togel yang dimasukkan dalam dompet tersangka. Dengn bukti yang ada, polisi memiliki bukti kuat untuk menjerat tersangka dan dari hasil pemeriksaan tersangka bisa menghabiskan uang dalam sehari untuk beli togel sebesar Rp.500 ribu. Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala, Sik menjelaskan, “Selain mengamankan tersangka, polisi juga menyita 7 lembar rekapan yang berisi nomor togel, 2 buah Handphone dan uang tunai sebesar Rp.76 ribu. Tersangka Hadi Purnomo Candra (Ahok) saat ini masih diperiksa ketererangannya karena selain mengakui sering nombok togel, juga menerima titipan togel dari orang lain, dengan kejadian tersebut diminta kepada masyarakat jika mengetahui ada judi hendaknya segera dilaporkan ke polisi,” jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/yudiantoro
Anggota Polsek Kaliwates Melaksanakan Giat Pam dan Pengaturan Arus Lalin

Kegiatan pengaturan arus Lalin pada saat sebelum jam masuk kantor/sekolah ataupun pada saat pulang sekolah bertujuan untuk mencegah kemacetan arus lalin dan mencegah terjadinya laka lantas setelah selesainya liburan panjang Lebaran dan mulai masuk kembali para karyawan/PNS dan anak-anak sekolah.


KALIWATES : Hari Rabu (07/11) jam 06.30 Wib Anggota Polsek Kaliwates yang sudah ditunjuk melaksanakan kegiatan rutin kembali untuk melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalin di pertigaan depan Polsek, pertigaan jalan Lumba-lumba dan perempatan Mangli, depan sekolahan SD Mangli 01, SMPN 6, SMAN 4 dan lokasi lain yang membutuhkan kehadiran Polisi untuk membantu kelancaran lalu-lintas yang semakin padat. Dalam kegiatan pengaturan arus Lalin yang dilaksanakan oleh anggota Polsek Kaliwates pada saat sebelum jam masuk sekolah ataupun pada saat pulang sekolah bertujuan untuk mencegah kemacetan arus lalin dan mencegah terjadinya laka lantas serta merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan seluruh anggota Polsek Kaliwates. Kapolsek Kaliwates AKP Nurmala,Sik menjelaskan, “Anggota Polsek Kaliwates yang sudah diperintahkan setiap pagi melaksanakan pam dan pengaturan arus lalin di tempat yang sudah ditentukan pada jam rawan macet lalu lintas terutama pada saat keberangkatan jam masuk sekolah dan jam masuk kantor pegawai PNS/karyawan swasta/buruh gudang, adapun waktu pelaksanaan kegiatan di mulai pukul 06.30 s/d 08.00 Wib, sedangkan untuk siang hari dilaksanakan pukul 11.00 s/d 13.00 wib,” jelasnya. *** Polsek Kaliwates/Humas/Yudiantoro